Rabu, 2 April 2025

Advertisement

Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis

7/15/2014

Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis | Masaksiana - Hai bunda cantik, sahabat Masaksianers, Pada update kali ini Masaksiana mempublikasikan artikel yang masih berhubungan dengan dapur cantik bunda, yaitu Bahan-bahan beserta Cara Membuat untuk Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis.

Kami telah mempersiapkan tulisan ini dengan sebaik mungkin hanya untuk bunda pengunjung setia Masaksiana. Artikel yang memiliki kategori Ala Masaksiana, Resep Kue, yang akan kita praktekan.


Apakah para bunda sudah siap dengan artikel Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis. Yuk.. lanjut ke tahapan selanjutnya...


Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis


MasakSiana | Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis - Berbicara tentang kue kering , apakah anda suka kue kering ? yah , kue kering memang memiliki banyak sekali macam bentuk dan variasi nya . dari yang berbentuk bintang , bunga , bentuk bulan , bentuk bulat , panjang dan lainnya dengan warna-warni yang sangat menarik dan menggoda selera . warna-warni kue kering memang begitu cantik dan lucu , sehingga kue kering sangat disukai oleh semua kalangan .

Dari yang muda hingga yang tua , tentunya semua menyukai kue kering . kue kering biasanya sangat ramai dan akan menjadi idola ketika akan menjelang lebaran idul fitri tiba . memang begitu banyak kue kering yang ditawarkan dipasaran dari harga yang ekonomis hingga yang lumayan mahal . biasanya kue kering dijual dengan bungkusan plastik atau kemasan dan ada juga yang dijual perkaleng atau pertempat kue yang kecil . 

Anda tinggal pilih saja kue kering yang dijual perkemasan atau perkalengan menurut kebutuhan dan nominal yang tersedia didompet heheheh . kue kering yang tidak afdol jika tidak ada saat lebaran tiba biasanya adalah kue kering bangkit keju , kue nastar , dan kue kering kurma yang akan MasakSiana bagikan kali ini . untuk anda pecinta Aneka kue kering pastinya anda sudah tidak asing lagi bukan dengan rasa enak , manis dan lembut yang di sajikan oleh kue kering kurma ?

Rasa manis yang khas dari buah kurma dan ciklat yang nikmat memang begitu nikmat di lidah . wangi yang khas dari buah kurma dan coklat sendiri juga sangat lah menggoda untuk segera menikmatinya . mungkin anda biasa menikmati kue kering kurma dengan membelinya di toko-toko kue . padahal dengan sedikit kerja keras dan sedikit waktu anda dapat membuat kue kering kurma ini dirumah loh .
Karena selain mudah dan praktis dalam pembuatannya , bahan-bahan yang dibutuhkan pun cukup mudah didapat dan terjangkau . anda dapat membeli bahan-bahan yang dibutuhkan di toko bahan-bahan kue atau di tempat belanja lainnya yang biasa anda kunjungi . dengan membuat sendiri tentunya akan lebih menyenangkan dan lebih hemat bukan ? maka dari itu silahkan catat atau langsung praktek dengan resep kue kering kurma nya dibawah ini .

Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis

[MasakSiana.blogspot.com] Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis

Bahan-bahan Kue Kering Kurma Enak Praktis :

  • 150 gram ( margarine 50 gram + butter 100 gram )
  • 50 gram tepung gula
  • 50 gram sugar palm
  • 1 sednok teh vanila bubuk
  • 1 butir kuning telur
  • 25 gram susu bubuk full cream
  • 100 gram kurma ( dipotong kecil )
  • 100 gram keju ( diparut kasar )
  • 25 gram tepung maizena
  • 200 gram tepung terigu protein sedang atau rendah
  • 200 gram coklat rasa minty warna biru ( dilelehkan )
  • 100 gram dark chocolate classic ( dilelehkan )

Cara Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis :

  1. Pertama-tama yang anda harus lakukan adalah kocok margarine , butter , tepung gula , palm sugar dan vanili sampai semua bahan tercampur dengan rata . lalu masukkan telur aduk lagi hingga rata . masukkan juga keju parut dan kurma yang sudah dipotong kecil , aduk kembali sampai rata .
  2. Setelah itu masukkan secara bertahap campuran terigu , susu , dan tepung maizena ke dalam adonan . aduk kembali menggunakan sendok kayu dan lakukan berulang hinga adonan tepung habis .
  3. Kemudian bentuk adonan menjadi bulat panjang , panggang dengan suhu 160 derajat celcius sampai benar-benar matang , dinginkan .
  4. Terakhir celupkan kue kedalam coklat rasa mint warna biru yang sudah anda siapkan tadi , hingga seluruh permukaan kue tertutup . diamkan hingga coklat mengeras . masukkan dark chocolate classic kedalam plastik segitiga , potong kecil bagian ujungnya . kemudian hias bagian atas kue kering kurma dengan cara di acak dan dibiarkan sampai coklat mengeras .

Selesai , itulah bahan-bahan yang digunakan beserta dengan cara pembuatan kue kering kurma nya , cukup mudah dan praktis bukan ? silahkan mencoba dan berkreasi sendiri dengan Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis ini . buka juga informasi resep kue lainnya seperti Resep Membuat Kue Bolang-Baling Pisang Ambon Enak yang wajib juga untuk anda coba buat dirumah . terimakasih sudah berkunjung ke MasakSiana , semoga resep-resep yang MasakSiana bagikan dapat bermanfaat . sekian :)
Bagaimana bunda tentang artikel Resep Membuat Kue Kering Kurma Enak Praktis?
Perlu inovasi dan kreatifitas pada menu makan didalam keluarga, apalagi jika bunda masih memiliki buah hati yang perlu banyak asupan gizi dan makan sehat agar tumbuh kembang anak semakin baik dan menjadikan keluarga bunda tetap sehat dan semangat dalam beraktifitas.
Jangan lupa untuk bookmark dan dishare ya kepada teman-teman di sosial media.