Advertisement

Resep Es Kopyor Agar - Agar

9/21/2015

Resep Es Kopyor Agar - Agar | Masaksiana - Hai bunda cantik, sahabat Masaksianers, Pada update kali ini Masaksiana mempublikasikan artikel yang masih berhubungan dengan dapur cantik bunda, yaitu Bahan-bahan beserta Cara Membuat untuk Resep Es Kopyor Agar - Agar.

Kami telah mempersiapkan tulisan ini dengan sebaik mungkin hanya untuk bunda pengunjung setia Masaksiana. Artikel yang memiliki kategori Ala Masaksiana, Resep Aneka Es, yang akan kita praktekan.


Apakah para bunda sudah siap dengan artikel Resep Es Kopyor Agar - Agar. Yuk.. lanjut ke tahapan selanjutnya...


Resep Es Kopyor Agar - Agar



Bahan-bahan :

  • 800 ml santan 
  • 2 Bungkus agar-agar atau puding
  • Es batu utuh secukupnya
  • Sirup Cocopandan warna merah
  • Susu kental manis sesuai selera
  • Es serut/ es yang dipecah kecil-kecil
Cara membuat :
  1. Siapkan Es batu utuh pada sebuah tempat yang nantinya digunakan untuk menuang agar-agar.
  2. Panaskan santan dan masukan agar-agar dengan suhu sedang. Aduk hingga rata namun jangan sampai terlalu mendidih. Saat akan mendidih sebaiknya di angkat.
  3. Ambil dengan gelas agar-agar yang sudah dipanaskan tadi ke Es batu sehingga membentuk kopyor yang mirip dengan isi kelapa muda. 
  4. Kopyor yang sudah jadi bisa diletakkan di tempat besar atau gelas dan di isi dengan es serut, sirup merah, dan susu kental manis. 
  5. Es Kopyor Agar - Agar siap di sajikan.
Untuk 8 gelas besar.

Bagaimana bunda tentang artikel Resep Es Kopyor Agar - Agar?
Perlu inovasi dan kreatifitas pada menu makan didalam keluarga, apalagi jika bunda masih memiliki buah hati yang perlu banyak asupan gizi dan makan sehat agar tumbuh kembang anak semakin baik dan menjadikan keluarga bunda tetap sehat dan semangat dalam beraktifitas.
Jangan lupa untuk bookmark dan dishare ya kepada teman-teman di sosial media.